Asripan Nani : Disiplin Kunci Kesuksesan ASN

Gambar : Asripan Nani, ingatkan pentingnya disiplin bagi seluruh aparatur Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu, (16/4/2024).

TNews, KOTAMOBAGU – Dalam Apel Kerja pasca cuti bersama Idul Fitri 1445 Hijriah di Kotamobagu, Penjabat (Pj) Wali Kota Kotamobagu, Asripan Nani, mengingatkan pentingnya disiplin bagi seluruh aparatur Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu.

Pj. Wali Kota menekankan bahwa disiplin merupakan kunci utama kesuksesan pelaksanaan tugas dan tanggung jawab sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN).

Dia menyatakan bahwa disiplin tidak hanya terkait dengan kehadiran di tempat kerja, tetapi juga mengatur etos kerja, perilaku, sikap, etika, dan sopan santun.

“Saya mengingatkan kepada jajaran aparatur pemerintah daerah Kota Kotamobagu bahwa disiplin adalah kunci utama suksesnya pelaksanaan tugas dan tanggung jawab sebagai ASN. Disiplin juga mengatur etos kerja, perilaku, sikap, etika, dan sopan santun kita sebagai Aparatur Sipil Negara,” kata Wali Kota.

Hadir dalam acara tersebut, Sekretaris Daerah Kota Kotamobagu, Sofyan Mokoginta, S.H., M.E., para Asisten, Staf Ahli, Staf Khusus, para Pimpinan Organisasi Perangkat Daerah, serta Camat, Lurah, Sangadi, dan Perangkat Desa dan Kelurahan se-Kota Kotamobagu.*

Peliput : Fabio

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *