Safari Ramadan di Desa Pontodon Timur, Ariono: Semakin Mempererat Silaturahmi

Suasana safari ramadan Pemkot Kotamobagu di Desa Pontodon timur, Kamis (14/3/2024) (foto: Olam/kuasa.net)

TNews, Kotamobagu – Tim 4 Safari Ramadan Pemerintah Kota (Pemkot) Kotamobagu melakukan tarawih keliling di Masjid Ar-Rahman, Desa Pontodon Timur, Kecamatan Kotamobagu Utara.

Pada kesempatan tersebut, Kepala Disdagkop UKM Kotamobagu, Ariono Potabuga mengatakan, Pemkot Kotamobagu setiap tahunnya membentuk tim safari ramadhan.

“Maksud dari pemerintah membentuk tim safari ramadan ini adalah menemui dan bersilaturahmi langsung dengan masyarakat disaat masyarakat sementara melaksanakan ibadah puasa dibulan ramadhan,” katanya, Kamis, 14 Maret 2024.

Ia juga menambahkan bahwa dengan melaksanakan ibadah puasa maka kita dapat melatih sekaligus mencapai apa yang diharapkan yakni pengendalian diri.

Sementara Kepala Desa Pontodon Timur, Imelda Pasambuna mengcapkan terima kasih kepada tim 4 safari ramadan Pemkot Kotamobagu yang sudah hadir di Desa Pontodon timur.

“Atas nama pribadi, pemerintah desa dan seluruh masyarakat Desa Pontodon timur mengucapkan apresiasi dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Pemkot Kotamobagu yang sudah berkunjung di desa kami dalam agenda safari ramadhan,” ucap Imelda.

Fabio

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *