Program GPM Kotamobagu, Stabilkan Harga Pangan

TNews, Kotamobagu – Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kotamobagu bersama Perum Bulog Sub Divre Bolmong mengadakan Gerakan Pangan Murah (GPM).

Kegiatan kali ini berlangsung di halaman Kantor Kelurahan Kotobangon, Kamis 21 Maret 2024.

Pejabat Wali Kota Kotamobagu, Asripan Nani serta pejabat eselon Pemkot turut mengawasi kegiatan tersebut.

Asripan Nani mengharapkan GPM bisa menstabilkan harga pangan di pasaran.

“Gerakan Pangan Murah ini merupakan upaya pemerintah dalam menstabilkan harga pangan khususnya beras di pasaran,” ujarnya.

Kepala DKP, Piter Suli, menyatakan bahwa GPM akan berlangsung selama bulan Ramadhan di empat kecamatan.

Bulog menyediakan beras, gula, dan minyak kelapa dengan harga terjangkau.

“Untuk harga jual beras Rp52.000 per 5 kilogram, minyak goreng 1 liter Rp16.000 dan gula pasir perkilonya dijual Rp18.000,” ungkap Piter.

Fabio

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *