DPRD Kotamobagu Gelar Paripurna Tutup dan Buka Masa Persidangan 2023 – 2024

DPRD Kota Kotamobagu, Selasa 27 Februari 2024 menggelar rapat paripurna penutupan persidangan tahun 2023, dan pembukaan persidangan tahun 2024.

ADVERTORIAL, KOTAMOBAGU – DPRD Kota Kotamobagu, Selasa 27 Februari 2024 menggelar rapat paripurna penutupan persidangan tahun 2023, dan pembukaan persidangan tahun 2024.

Dalam pantauan Tim Redaksi Totabuan new, rapat dipimpin langsung ketua DPRD Meiddy Makalalag, didamping wakil ketua DPRD Syarifuddin Mokodongan dan Sekwan Firmansyah Mokodompit.

Turut hadir Penjabat Wali Kota Kotamobagu Asripan Nani, Sekda Kotamobagu Sofyan Mokoginta.

Pj Wali kota, Asripan Nani menyampaikan apresiasi kepada pimpinan dan anggota DPRD yang melaksanakan paripurna ini. “Berarti proses mulai pembahasan-pembahasan terkait agenda dewan sudah mulai dilaksanakan Pemerintah Kota Kotamobagu memberi apresiasi yang setinggi-tingginya sehingga kemitraan ini berjalan dengan baik untuk mengawal pemerintahan, pembangunan dan kemasyarakatan,” ucap Asripan Nani di Gedung DPRD Kotamobagu, Selasa (27/2/2024).

Sementara Ketua DPRD kotamobagu Meiddy Makalalag mengatakan agenda rapat paripurna ini terkait dengan buka tutup sidang. “Sehingga proses perjalanan kegiatan-kegiatan dewan di tahun 2024 secara resmi sudah bisa dilaksanakan semua,” katanya.

Selain itu, ia katakan ada 13 Rnperda inisiatif DPRD dan eksekutif yang menjadi target yang akan diselesaikan di akhir periode ini. “Ini yang menjadi target besar DPRD Kotamobagu di masa akhir ini untuk bagaimana menyelesaikan, dimana pada tahun sebelumnya prestasi untuk menyelesaikan rancangan peraturan daerah menjadi peraturan daerah cukup luar biasa,” ujarnya.

Ia pun berharap semoga pencapaian 5 tahun ini lebih baik daripada pencapaian 5 tahun sebelumnya. “karena mengukur kinerja-kinerja DPRD itu indikatornya hanya melihat dari banyaknya penyelesaian rancangan peraturan daerah menjadi peraturan daerah,” tutupnya.

Peliput : Konni Balamba

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *