Dokter Weny Sampaikan Pidato Perdana dalam Rapat Paripurna DPRD Kota Kotamobagu

Wali Kota Kotamobagu, dr. Weny Gaib, Sp.M., hadir dalam Rapat Paripurna DPRD Kota Kotamobagu yang digelar di Gedung DPRD setempat pada Rabu, 5 Maret 2025.

TNews, KOTAMOBAGU – Wali Kota Kotamobagu, dr. Weny Gaib, Sp.M., hadir dalam Rapat Paripurna DPRD Kota Kotamobagu yang digelar di Gedung DPRD setempat pada Rabu, 5 Maret 2025. Acara ini merupakan momen penting dalam menyampaikan pidato sambutan sebagai bagian dari pelantikan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kotamobagu untuk masa jabatan 2025-2030.

Dalam pidatonya, Wali Kota Weny Gaib mengawali dengan mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh elemen masyarakat Kota Kotamobagu atas partisipasi aktif dalam menyukseskan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun 2024.

“Saya atas nama pribadi dan Wakil Wali Kota Kotamobagu, Bapak Rendy Virgiawan Mangkat, menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada seluruh masyarakat Kotamobagu yang telah berpartisipasi dalam Pilkada 2024. Alhamdulillah, pelaksanaan Pilkada dapat berjalan dengan aman, damai, dan sukses,” ujarnya.

Wali Kota juga menyampaikan gambaran umum tentang visi dan misi Pemerintahan Kota Kotamobagu untuk masa jabatan 2025-2030. “Visi kami adalah Kotamobagu Bersabahat, atau Berkemajuan, Sejahtera, Berbudaya, dan Inovatif. Visi ini akan berpedoman pada Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah (RPJPD) Kota Kotamobagu 2025-2045 serta Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) 2025-2029 yang saat ini sedang disusun,” lanjutnya.

Wali Kota menekankan pentingnya keselarasan dan sinkronisasi setiap tahapan pembangunan dalam rangka mendukung prioritas pembangunan yang dicanangkan oleh Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara dan Pemerintah Pusat.

“Pembangunan yang berkelanjutan membutuhkan dukungan penuh dari seluruh pihak. Kami berharap dukungan dari Pimpinan dan Anggota DPRD Kota Kotamobagu, Forkopimda, serta seluruh elemen masyarakat untuk mewujudkan visi dan misi ini,” tambahnya.

Pernyataan Wali Kota Weny Gaib ini disambut positif oleh berbagai pihak yang hadir, termasuk Ketua DPRD Kota Kotamobagu, Adrianus Mokoginta, serta Wakil Ketua DPRD Jusran Deby Mokolanot dan Ahmad Sabir.

Turut hadir pula para pejabat penting di Kota Kotamobagu, antara lain Mantan Penjabat Wali Kota Kotamobagu, Abdullah Mokoginta, Dandim 1303 Bolaang Mongondow Letkol. Inf. Fahmil Harris, Kapolres Kotamobagu AKBP. Irwanto, Ketua TP PKK Kota Kotamobagu Ny. Rindah Gaib Mokoginta, serta Ketua KPU dan Bawaslu Kota Kotamobagu.

Wali Kota juga menyampaikan bahwa pencapaian visi dan misi ini tidak bisa dilakukan tanpa dukungan seluruh elemen masyarakat. “Saya berharap kita semua dapat bersatu padu untuk mewujudkan Kotamobagu yang lebih baik, lebih maju, dan lebih sejahtera,” ujarnya menutup pidatonya.

Dengan semangat yang tinggi, Wali Kota dan Wakil Wali Kota Kotamobagu siap menjalankan amanah ini selama lima tahun ke depan, berharap dapat membawa perubahan yang positif bagi Kota Kotamobagu.

Acara ini berjalan lancar dengan kehadiran seluruh elemen Pemerintah Daerah Kota Kotamobagu, para Camat, Lurah, Sangadi, serta Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu. (Fabio)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *