TNews, MANADO – Pemerintah Daerah Kabupaten Bolaang Mongondow Utara menerima kedatangan Mahasiswa KKNT Manado.
Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tematik Universitas Muhammadiyah Manado (Unimman) Tahun 2025 ini diterima langsung oleh Penjabat Bupati Bolaang Mongondow Utara Darwin Muksin S.Sos MM bertempat di Auditorium Pohohimbunga Kantor Bupati.(06/02/2025)
Penerimaan Mahasiswa KKNT ditandai dengan penyerahan Berita Acara oleh Rektor Unimman kepada Bupati Bolaang Mongondow Utara disaksikan oleh Para Wakil Rektor, Dekan/Wakil Dekan Fakultas Ilmu Kesehatan dan seluruh Civitas Akademika Unimman.

Sebanyak 187 Mahasiswa KKN Tematik Membangun Desa dari Fakultas Ilmu Kesehatan diterima untuk menjalankan kegiatan KKN di 13 desa di Kecamatan Bolangitang Barat yang tersebar dalam 27 posko sejak tanggal 3 Februari sampai dengan 16 Februari 2025.
Penjabat Bupati dalam Sambutannya menyambut baik pelaksaan Kegiatan KKNT oleh Unimman.
Menurut Pj Bupati Para Mahasiswa ini akan menjadi bagian dari Masyarakat, belajar bersama dan berinteraksi dengan masyarakat yang ada.
Sementara itu Rektor Unimman menyampaikan Terima Kasih karena diterima dengan hangat dan terbuka oleh Pemerintah Daerah.

Rektor Unimman menambahkan bahwa Mahasiswa ini sudah dibekali dengan ilmu selama berada di kampus,dan mudah-mudahan ilmu yang mereka bawa akan bermanfaat bagi masyarakat di Kab. Bolaang Mongondow Utara Khususnya di Kecamatan Bolang Itang Barat.
Mahasiswa diharapkan untuk update ilmu dan mengaplikasian ilmu yang diperoleh, Interaksi Sosial dan Komunikasi yang baik, tanggung jawab, Disiplin, bekerjasama dan selalu menjaga hubungan baik dengan Masyarakat.
Turut hadir Staf Ahli Bupati Bidang Pembangunan dan Kemasyarakatan, Kepala OPD terkait, Sekcam dan Kepala Puskesmas Bolang Itang Barat.*
Peliput: Fadli Potabuga