Tokoh Pemuda Desa Lolan Mengaku Bangga atas Dilantiknya Dokter Jusnan sebagai Pj Bupati Bolmong

Gambar : Tokoh Pemuda Desa Lolan Mengaku Bangga atas Dilantiknya Dokter Jusnan sebagai Pj Bupati Bolmong, (22/5/2024).

TNews, BOLMONG – Pasca dilantik oleh Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) Olly Dondokambey sebagai Penjabat Bupati Bolaang Mongondow (Bolmong), dokter Jusnan Mokoginta M.A.R.S. mendapat banjir ucapan selamat dari berbagai tokoh di Sulawesi Utara.

Seorang tokoh pemuda dari Desa Lolan, Kecamatan Bolaang Salmon P Amuna, juga turut memberikan ucapan selamat kepada Pj. Bupati Jusnan Mokoginta.

Pria yang akrab disapa “Bogani Putra Desa Lolan” ini menyatakan kebanggaannya memiliki pemimpin daerah seperti dokter Jusnan.

“Dokter Jusnan adalah sosok yang sudah terbukti memiliki kemampuan dan pengalaman dalam bidang birokrasi. Kehadirannya di posisi tersebut diyakini akan membawa kemajuan bagi Kabupaten Bolmong,” ujar Salmon.

Peliput : Konni Balamba

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *