Pj Walikota Kotamobagu Hadiri Monitoring Coaching Clinic Laporan Keuangan Daerah 2024

TNews, Kotamobagu – Penjabat Wali Kota Kotamobagu, Abdullah Mokoginta., S.H., M.Si., Sampaikan Arahan dan Motivasi pada saat melaksnakan Monitoring kegiatan Coaching Clinic Penatausahaan dan Penyusunan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun 2024 yang digelar di The Sentra Hotel Manado – Minahasa Utara. Sabtu 10 Oktober 2024.

Disampaikan Kepala BPKAD Kota Kotamobagu Pra Sugiarto Hadi Yunus., dalam kesempatan tersebut, Pj. Walikota berkesempatan memberikan arahan dan motivasi.

: “Hari ini Pj. Wali Kota Kotamobagu, Bapak. Abdullah Mokoginta., S.H., M.E., memberikan arahan dan motivasi kepada para peserta Coaching Clinic Penatausahaan dan Penyusunan Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Tahun 2024 yang diikuti oleh para Pengelola Keuangan dilingkungan Pemerintah Daerah Kota Kotamobagu,”. Ujar S

“Dalam kesempatan tersebut, Pj. Wali Kota Kotamobagu mengingatkan tentang pentingnya pemahaman dan kemampuan dalam penatausahaan dan Penyusunan Laporan Keuangan dalam rangka mewujudkan Good Governance dilingkungan Pemerintah Kota Kotamobagu,” Sugiarto.

Menurutnya, melalui kegiatan tersebut pihaknya dapat menginventarisir lebih awal permasalahan dalam keuangan.

“Melalui kegiatan Coaching Clinic ini, kita bisa Menginventarisir lebih awal permasalahan dalam Penatausahaan Keuangan di Tahun 2024, sehingga dapat meminimalisir kesalahan dalam penyusunan Laporan Keuangan Tahun 2024,” pungkasnya.

Fabio

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *